http://picasion.com/gl/2jwY/


widgets
http://picasion.com/gl/1Nts/

PUJI DAN IKHLAS

Bismillaahir rohmanir rohiim... Pujian? Bila pujian itu datang dari hati yang bersih serta tulus, maka pujian itu menjadi suatu bentuk amal bagi yang memberikannya. Bila pujian yang kita dapat bersumber dari ketulusan dan kejujuran hati seseorang, maka insyaAllah ia merupakan rahmat dari Allah atas upaya yang kita kerjakan. Untuk itu bersyukurlah, dan kembalikan pujian itu kepada pemiliknya yakni Allah subhanahu wa ta'ala. Selanjutnya apabila seseorang mengatakan / menuliskan / mengisyaratkan / memproklamirkan / atau mencirikan sesuatu yang BUKAN SEBENARNYA, tentu dalam hal ini ia telah BERBOHONG. Maka kebohongan itu bukanlah engkau yang akan menanggungnya, melainkan ditanggung oleh pelaku kebohongan itu sendiri. Begitu juga ketika seseorang berburuk sangka kepada saudara-saudarinya yang lain, dan ternyata ia salah, maka tanggunglah kekeliruannya itu sendiri, sebab yang disangkanya itu justru mendapat pahala. Hmm... SUNGGUH RUGI ! Namun apabila seseorang berbaik sangka kepada saudara- saudarinya yang lain, maka benar ataupun salah, ia tetap mendapat pahala. Begitu juga pahala akan di dapat oleh orang yang di sangka, dan sebaliknya ia pula sendiri yang akan menanggung akibatnya apabila ternyata ia bersalah. Hmm... SUNGGUH FAIR... Allah subhanahu wa ta'ala berfirman :"(Pahala dari Allah) itu bukanlah menurut angan- anganmu yang kosong dan tidak (pula) menurut angan- angan Ahli Kitab. Barangsiapa yang mengerjakan kejahatan, niscaya akan diberi pembalasan dengan kejahatan itu dan ia tidak mendapat pelindung dan tidak (pula) penolong baginya selain dari Allah." (QS. An- Nisaa' : 123).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Daftar Blog Saya

Banyak hal di Dunia yang takkan sanggup kita fikirkan sendiri, banyak tawa yang tak seru jika dinikmati seorang diri, banyak air mata yang terlalu pedih untuk dialirkan sendiri, untuk itulah kita membutuhkan saudara/teman, membagi setiap kebaikan, mengoreksi tiap kesalahan, Ya Rabb....... Jika sekarang saudara/riku/teman2ku yang sedang tersenyum? Semoga menjadi ibadah, jika bersedih? Semoga kesedihan nya bisa menghidupkan hati dan jiwa. Jika sedang lelah? Semoga kelelahan nya menjadi penggugur dosa dosa. Aamiin ya Allah.
gif

KLIK SITE BUKERAN